Bisa dapat uang ‘hanya’ dengan duduk di depan laptop, terbebas dari jam kerja dan kemacetan, hingga kemampuan menghasilkan uang bahkan sambil jalan-jalan, mungkin itu semua bayangan orang lain untuk seseorang yang menjalankan bisnis online. Padahal ada kerja keras dan pengorbanan dibalik hasil ‘menyenangkan’ tersebut, maka sekarang mari saya paparkan beberapa inspirasi bisnis online yang dapat anda tiru.
1. Brodo
![[img.2] Inspirasi Bisnis Online - Brodo Footwear](https://plaza-bisnis.com/wp-content/uploads/2017/01/Inspirasi-Bisnis-Online-Brodo-Footwear.jpg)
Inspirasi bisnis online kita yang pertama, adalah Brodo Footwear.
Brodo yang sebelumnya tidak diketahui masyarakat, sekarang jadi acuan bergaya sepatu bagi kaum menengah Ibukota.
Satu hal yang menarik dari Brodo adalah, pemasarannya yang full di social-media. Padahal saat itu industri fashion masih memfokuskan pemasarannya lewat iklan-iklan televisi, hingga diskon-diskon yang berjejer di Mall Ibukota.
Bukan sekedar saja Brodo menggarap strategi social-medianya, tim pemasarannya memaparkan bahwa mereka menggarap hampir seua social-media yang ada, seperti Facebook, twitter, google+, hingga instagram.
Dan yang lebih hebat lagi, masing-masing social-media memuat konten yang berbeda!
Sekarang, Yukka Harlanda CEO Brodo Footwear dan sahabatnya Putra Dwi Karunia co-founder bisa menjual hingga 4,500 pasang per bulan, omzet yang didapat bisa sampai Milyaran rupiah.
Padahal modal awal Brodo hanya kisaran 7 juta rupiah saja.
BACA JUGA: Kisah Sinta yang Sukses Membuka Toko Online Baju
2. Maicih
![[img.3] Inspirasi Bisnis Online - Keripik Maicih](https://plaza-bisnis.com/wp-content/uploads/2017/01/Inspirasi-Bisnis-Online-Keripik-Maicih.jpg)
Bisnis tersebut adalah bisnis keripik, yang diberi nama ‘Maicih’ oleh pemiliknya. Kisah suksesnya pun sudah sering menjadi inspirasi suksesnya bisnis online serupa.
Adalah mas Bob Merdeka dan saudara kandungnya Reza Nurhilman para foundernya yang mengembangkan ide fenomenal mereka.
Memasarkan produk keripik, lewat twitter secara berpindah-pindah!
Bahkan kalau boleh ditarik garis, trend foodtruck boleh jadi ‘meniru’ kesuksesan perpindahan tempat mereka ini.
Namun ditengah perjalanan, ada perbedaan visi antara para pendirinya. Bob Merdeka lebih memfokuskan kepada product quality, sedangkan Reza Nurhilman, suadaranya mengatakan bahwa promotion/ marketing juga harus diberi perhatian khusus.
Akibat perbedaan tersebut, maka muncullah Maicih ‘hadap depan’ dan ‘hadap samping’.
Tercatat pada akhir 2011, omzet maicih ‘hadap depan’ mencapai 1 Milyar per bulannya. Sedangkan maicih ‘hadap samping’, pada pertengahan 2013 mengklaim omzet mereka membengkak hingga 7 Milyar per bulan.
Meski banyak hal tidak terduga, perjalanan maicih tetap bisa jadi inspirasi bisnis online kita bersama.
3. Vanilla Hijab
![[img.4] Inspirasi Bisnis Online - Vanilla Hijab](https://plaza-bisnis.com/wp-content/uploads/2017/01/Inspirasi-Bisnis-Online-Vanilla-Hijab.jpg)
Ketenaran Vanilla Hijab di media sosial bermula pada kisah Atina salah satu founder yang mengalami masa-masa sulit yaitu sakit. Sakitnya tersebut membuat ia harus berada di atas kursi roda.
Mimpinya untuk kuliah di ITB perminyakan pun kandas, namun impian untuk membahagiakan orang-tuanya tidak. Maka dari itu, ia memutuskan untuk berjualan jilbab dengan brand Vanilla Hijab.
Dibantu oleh Kakak kandungnya, Atina berhasil menjual hingga 1000 jilbab dalam sehari. Padahal modal mereka hanya Rp 0,- saat memulainya.
Awal mula, Atina dan kakaknya memilih sistem konsinyasi. Yaitu dimana penjual bisa mengambil barang dahulu tanpa membayarnya, nanti saat ada yang beli baru dibayarkan ke pedagang.
Atina dan kakaknya menggunakan social-media sebagai media promosi. Berbekal story-telling yang baik, kini instagram mereka diikuti hingga 300 ribu followers.
Kini Vanilla Hijab menjadi ‘role model’ serta inspirasi bisnis online jilbab anak muda di Indonesia.
4. Alona Gadget
![[img.5] Inspirasi Bisnis Online - Alona Gadget](https://plaza-bisnis.com/wp-content/uploads/2017/01/Inspirasi-Bisnis-Online-Alona-Gadget.jpg)
Meski kini akun instagramnya sudah berubah, Rico masih tetap berbisnis online dengan merubah core bisnis menjadi penyedia produk untuk di dropship.
Omzetnya mencapai 70-100 juta rupiah setiap bulannya, tercatat di pertengahan tahun 2016.
Meski kini sudah beralih menjadi vendor Dropship, Rico masih tetap aktif di komunitas yang ia dirikan untuk mengajarkan pelajaran bisnis online ke anak-anak muda Indonesia.
BACA JUGA: Semua yang Perlu Anda Ketahui dalam Memulai Bisnis Online Shop
5. Billionaire Store
![[img.6] Inspirasi Bisnis Online - Billionaire Store](https://plaza-bisnis.com/wp-content/uploads/2017/01/Inspirasi-Bisnis-Online-Billionaire-Store.jpg)
Sehingga, produk utama mereka adalah media pembelajaran baik berupa buku fisik, buku digital (pdf), video tutorial, hingga template design promosi.
Sebenarnya, toko online ini adalah perpanjangan dari Billionaire Coach milik Dewa Eka Prayoga.
Sudah ratusan bahkan mungkin ribuan bisnis yang di coaching oleh Dewa Eka, maka tak heran produk-produk edukasinya pun diserbu banyak peminat.
Setiap buku edukasi bisnis yang dilaunching Billionaire Store, pasti laku hingga Ribuan eksemplar.
Disini kang Dewa memanfaatkan akun Facebook Profile serta Group bisnisnya untuk memasarkan setiap produk mereka.
6. Zananachips
![[img.7] Inspirasi Bisnis Online - Zananachips](https://plaza-bisnis.com/wp-content/uploads/2017/01/Inspirasi-Bisnis-Online-Zananachips.jpg)
Pemiliknya adalah Gazan Azka Ghafara, seorang anak muda yang tiba-tiba mendapatkan inspirasi setelah mengikuti salah satu pelatihan entrepreneurship di Indonesia.
Formula yang ia miliki sebenarnya sederhana, yaitu sebuah keripik pisang beragam rasa.
Namun ditangan anak muda ini, keripik pisang biasa bisa menjadi keripik yang kekinian lewat pengemasan produk, hingga pilihan rasa yang ditawarkan.
Dengan bermodalkan Rp 1,05 juta saja, Gazan memulai bisnis keripik pisangnya.
Brand yang ia gunakan, Zanana, juga berasal dari konsep sederhana. Pada awal mulanya, brand keripik pisang Gazan adalah Gazanana, hasil gabungan dari namanya ‘Gazan’ dengan bahasa Inggris pisang yaitu ‘banana’.
Namun, ia menghilangkan dua kata di depannya. Hingga menjadi seperti sekarang ini, Zanana yang kabarnya sudah menyentuh omzet sebesar Rp 200 juta – Rp 400 juta per bulannya.
Sebenarnya, Zanana chips bukanlah bisnis Gazan yang pertama. Sebab sebelumnya Gazan sudah membuka 3 bisnis yang akhirnya ia tutup karena kurangnya riset bisnis.
Salah satu strategi yang bisa dijadikan inspirasi bisnis online pada kisah Gazan, yaitu adalah peran serta komunitas media sosial dan reseller dalam pemasaran produk miliknya.
7. Men’s Republic
![[img.8] Inspirasi Bisnis Online - Mens Republic](https://plaza-bisnis.com/wp-content/uploads/2017/01/Inspirasi-Bisnis-Online-Mens-Republic.jpg)
Memulai dengan tidak ada pengetahuan bisnis sama sekali, Yasa ‘nekat’ meyakinkan pedagang untuk mau bekerja-sama dengannya memakai sistem konsinyasi.
Seperti pada kisah Atina, Yasa mengambil dahulu produk yang ia ingin jual tanpa membayar seluruh barangnya.
Lalu setelah produk berhasil ia jual, maka sisa yang tidak terjual ia kembalikan dan yang terjual ia bayarkan.
Men’s Republic yang awal mulanya hanya menjualkan kembali produk Tanah Abang, kini memiliki workshopnya sendiri.
Produknya pun mengalami perkembangan, mulai dari aksesoris pria, hingga sepatu pria.
Modal Yasa untuk memulai bisnis ini ia dapatkan dari fee setiap kali ia memimpin event di beberapa pusat perbelanjaan atau dikenal dengan MC.
Kini, Men’s Republic bisa meraup omzet hingga 200 juta rupiah per bulannya. Omzet ini tidak terlepas dari strategi yang Yasa terapkan di media sosial, Yasa menggunakan twitter yang saat itu sedang marak digunakan.
Setelah Melihat Beberapa Inspirasi Bisnis Online di atas, Apa Action-nya?
Kita sudah melihat bagaimana kisah sukses 7 bisnis diatas lewat pemasaran online, khususnya media sosial.
Melihat begitu powerfullnya media online, maka sudah saatnya kita melihat potensi yang ada di bisnis online dengan mengupgrade pengetahuan bisnis kita. (Raf)
Topics #bisnis anak muda #bisnis indonesia #bisnis online #inspirasi