Berkembangnya potensi bisnis mengikuti perkembangan teknologi sekarang ini membuat bermunculannya ide-ide bisnis ‘fresh‘ terutama untuk anak-anak muda millenials yang melek teknologi. Beberapa ide-ide baru mulai muncul dan populer dikalangan ‘tech savvy‘, salah satu yang mencolok adalah beberapa ide bisnis digital yang dilakukan oleh kelompok anak muda berskala UKM atau bahkan personal.

Beriklan di Plaza Bisnis

Bisnis Digital sendiri bisa dipahami sebagai proses bisnis yang hanya melibatkan teknologi tanpa menyentuh dimensi fisik. Jika misalnya bisnis fisik seperti baju, pakaian, tas, aksesoris, sepatu, dan lain sebagainya punya bentuk fisik produk yang bisa disentuh, lain halnya dengan bisnis digital.

Proses bisnis digital cukup melibatkan medium teknologi seperti smartphone, laptop/ PC, website, internet, dan semacamnya. Mungkin yang paling mudah untuk contoh adalah bisnis software seperti Windows, atau antivirus untuk PC. Meski ini pun sebenarnya masih ada bentuk fisik berupa CD, yang berbeda dengan bisnis digital yang saya maksud.

Nah, yang sekarang sedang trend bisa dijadikan contoh ide bisnis digital, yaitu streaming movie! Disana, kita diminta untuk membayar menjadi Premium member agar dapat menonton koleksi film disana, meski tanpa CD, hanya lewat media smartphone atau PC lewat aplikasi terkait.

Ide Bisnis dengan Produk Digital, lisensi PLR & Revolusi Bisnis secara Online

[img.2] Produk Digital
Courtesy of Pixabay.com
Sekarang, kita mulai mengenal apa itu bisnis digital. Maka dari itu, untuk bisa terlibat disana kita perlu yang namanya produk digital.

Produk digital sendiri adalah produk yang dijual bukan dalam bentuk fisik. Biasanya bentuknya yaitu; E-book (PDF), Video Course (online & download), WordPress Theme, Template Marketing (PSD & PPT) design, dll.

Sederhananya produk digital atau produk yang berbentuk file, dengan pengiriman produk melalui link download atau streaming.

Pengertian Lisensi PLR (Private Label Right)

Setiap produk digital memiliki lisensinya masing-masing, ia boleh jadi hanya diperuntukkan bagi pembelinya saja tanpa boleh dibagikan (share) ke teman atau kerabatnya. Ada juga lisensi dimana sang pembeli diperbolehkan menjual produknya kembali tanpa perlu berbagi komisi dengan si vendor, bahkan mengklaim bahwa itu produknya sendiri!

Inilah yang dinamakan lisensi PLR, dimana penjual memberikan hak cipta produknya kepada pembeli untuk dipakai lagi.

LIHAT JUGA: Lihat Paket Bundling Produk Digital lisensi PLR disini Sekarang Juga!

Ide-ide Bisnis Digital menggunakan produk lisensi PLR

[img.3] Ide Bisnis Digital PLR
Courtesy of Pixabay.com
Setelah mengetahui beberapa pemahaman tentang produk digital beserta lisensinya, maka Anda sudah bisa mulai mempraktekkan metode bisnis tersebut.

Berikut adalah beberapa ide bisnis digital yang bisa Anda lakukan menggunakan produk lisensi PLR.

1. Bonus Affiliate

Salah satu jenis bisnis di internet yang bernama affiliate memberikan kemudahan bagi siapapun yang ingin memulai bisnis online. Karena dengan men-share link atau url affiliasi Anda sudah bisa mendapatkan komisi ketika terjadi penjualan disana.

Tanpa Anda harus repot-repot aktivasi member, konfirmasi transfer, dan lain sebagainya.

Beriklan di Plaza Bisnis

Nah, produk dengan lisensi PLR ini bisa Anda manfaatkan sebagai ide bisnis digital berupa Bonus-bonus tambahan agar calon pembeli tertarik membeli suatu produk digital melalui link affiliasi Anda.

Sehingga, ketika terjadi pembelian.. si pembeli bisa mendapatkan akses download bonus-bonus yang Anda tawarkan.

Anda berhak memberikan produk PLR tersebut, karena Anda sudah memiliki hak cipta untuk membagikan produk digital tadi kepada pembeli affiliasi Anda.

BACA JUGA: 5 Bisnis Online Terpercaya bagi Anda Pemula, serta Strategi agar Untung Besar!

2. Jual Kembali di Marketplace Digital

Karena Anda sudah memiliki hak cipta untuk menggunakan dan menjual produk tersebut, kenapa tidak mulai menjualnya di marketplace digital Indonesia?

Beberapa marketplace sumber ide bisnis digital orang banyak ini bisa Anda pakai . Diantaranya adalah; Ratakan.com & IDAFF.com.

Anda cukup mendaftar disana seperti biasa, lalu lakukan upload produk PLR tersebut. Tapi perhatikan, untuk membuat diferensiasi dengan produk sebelumnya.. saya sarankan Anda untuk mengedit produk PLR tadi paling tidak desain dan covernya.

Hal ini semata-mata untuk memberikan kesan perbedaan dengan produk sebelumnya. Saya juga sarankan kepada Anda untuk menambahkan beberapa elemen produk tambahan seperti template design, studi kasus pribadi, dan lain-lain untuk menambah ‘value-added‘ produk tersebut.

3. Jadikan Bundling beberapa Produk

Nah, jika Anda sudah memiliki beberapa produk digital lisensi PLR, Anda bisa lakukan bundling produk tersebut dan jual kepada orang lain yang berminat. Ini bisa jadi penawaran menarik untuk calon pembeli Anda, lebih lagi jika harga satuannya diperlihatkan sehingga calon pembeli akan merasa untung!

Ide bisnis digital ini memberikan keuntugan kepada Anda dan juga si pembeli, yaitu produk Anda makin mudah dibeli dan pembeli diberikan keuntungan berupa lebih hemat daripada membeli satu-per-satu.

4. Jadikan Produk Website Membership

Pernah dengan website membership? Yaitu website dimana Anda bisa menjadi Premium Member dengan membayar sejumlah uang, sebagai gantinnya.. Anda bisa mendapatkan konten-konten premium atau dalam contoh disini yaitu produk digital yang akan di update tiap minggu atau bulannya.

Mulai bisnis Digital Anda Sekarang & Raup Potensi Profit Maksimal!

[img.4] Profit dari Produk digital
Courtesy of Pixabay.com
Belum banyak yang berkecimpung di bisnis digital ini, terutama di Indonesia ini yang pasarnya luas. Selain saingannya masih sedikit, potensi pasar pengguna internet di Indonesia ini besar!

Belum lagi keuntungan Anda yang tak perlu ongkos produksi untuk menjual produknya berkali-kali. Cukup buat satu kali, lalu jual hingga Ribuan Kali!

Jika Anda berminat untuk memiliki produk digital lisensi PLR, Anda bisa miliki PLR Master Facebook Ads ini dengan penawaran bonus-bonus lainnya, atau PLR Social-Media Viral ini.

Saya juga sekarang membuka kembali Mega Bundle PLR Profit yang berisikan 5 produk PLR dengan satu harga! Lebih murah daripada Anda harus membelinya satu per satu. (lihat harga satuannya disini)

Topics #digital #ide bisnis digital #produk #produk digital #produk plr #profit